Untuk menjawab pertanyaan sobat blogger, tentang “bagaimana me-link email baru ke akun blogger.com”
saya jawab di artikel ini. Menambahkan email baru ke akun blogger
terkadang diperlukan untuk beberapa alasan contohnya karena email sudah
dibanned adsense. Sebelumnya jika belum tahu apa itu google adsense
silahkan baca artikel » tentang google adsense.
Jika email telah di banned oleh google adsense otomatis menu earning
(menu untuk menguangkan blog lewat google adsense) tidak akan muncul di
dashboard google.
Agar blog bisa kembali menghasilkan uang lewat google adsense
tidak ada pilihan lain selain membuat email baru jika email lama telah
ditutup (banned). Namun perlu diingat selain ada banned untuk email
google adsense juga ada banned untuk situs, jika yang di banned adalah
situsnya otomatis situs web atau blog tersebut tidak bisa lagi dipasangi
google adsense, walaupun menggunakan email (akun adsense baru).
Langsung saja berikut cara mendaftar adsense menggunakan blog lama dengan email baru di blogger :
1. Pertama, buat email baru di google mail.
2. Kemudian masuk ke blogger.com (menggunakan email lama) pilih menu setting » basic.
3. Perhatikan bagian “permissions”, pada option “blog authors” pilih add
authors, masukan email baru. Kemudian tekan tombol “invite author”.
Tinggalkan dahulu dashboard blogger, sekarang login ke google mail
menggunakan email baru untuk konfirmasi kalau email tersebut telah di
undang untuk memberikan kontribusi di blog anda. Buka email dari blogger
kemudian klik link yang terdapat pada email. Setelah halaman link
terbuka ikuti saja semua intruksi yang diberikan. Setalah berhasil masuk
ke blog anda dengan email baru, kembali buka blog dengan email lama
karena ada beberapa settingan yang perlu dilakukan.
Masuk lagi ke menu setting » basic, lihat bagian author jika alamat
email baru telah terdapat menjadi author blog, berarti anda telah
berhasil me-link email baru ke akun blogger, tinggal
naikan posisi (pangkat) email baru menjadi admin. Sekarang tinggal login
lagi dengan email baru dan semua kegiatan blogging pun kini telah bisa
di operasikan menggunakan email baru, termasuk daftar google adsense.
0 komentar:
Posting Komentar